BeritaKabar Kampus

Identifikasi Nilai Konservasi Tinggi

Rabu, 22 Maret 2023 bertempat di Gedung Aula Universitas Muhammadiyah Berau, Tim Dosen Matakuliah Wawasan Konservasi mengadakan Kuliah Umum mengenai “Identifikasi Nilai Konservasi Tinggi”. Kuliah Umum ini diisi oleh Bapak Yohanes Izmi Ryan, S.Hut.,M.Si yang merupakan Sustainable Palm Oil Senior Manager YKAN. Pertemuan Kuliah Umum ini dihadiri oleh mahasiswa berbagai prodi yakni, Prodi Manajemen, Prodi Akuntansi, Prodi Teknik Lingkungan dan Prodi Konservasi Biologi. Output dri kuliah umum ini adalah mahasiswa dapat menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan dan mampu mengidentifikasi Kawasan Bernilai Konservasi Tinggi.(rabiatul)